Jerawat pada kucing sendiri sering tidak tampak, bahkan saat ini hampir sebagian besar orang tidak menyadari bahwa kucingnya memiliki jerawat layaknya manusia.
Hal tersebut karena jerawatnya memiliki ukuran lumayan kecil, serta biasanya terletak di bagian dagu kucing itu. Karena berlokasi di dagu membuatnya tidak mudah dilihat oleh mata telanjang, sehingga memerlukan ketelitian untuk memperhatikan letak jerawatnya.
Jerawat tersebut sering disebut dengan sebutan acne chin di dunia kesehatan hewan, sehingga perlu diperhatikan.
Terbentuknya acne chin sendiri menyebabkan adanya kelainan di dagu kucing, adanya acne chin ini membentuk kotoran berwarna kehitaman atau kemerahan di dagu. Acne chin harus segera ditangani, karena jika dibiarkan akan menimbulkan furunculosis atau bisul di dagunya.
Beberapa Penyebab Jerawat pada Kucing
Timbulnya acne chin sendiri perlu diketahui penyebabnya, karena jika dibiarkan begitu saja akan menimbulkan furunculosis. Furunculosis atau bisul berlebih di dagu kucing sendiri, memberikan perasaan kurang nyaman baginya sehingga perlu ditangani secepat mungkin.
Namun penyebab jerawat pada kucing juga dapat ditimbulkan akibat adanya kelebihan produksi keratin didalam tubuh, sehingga terperangkat didalam bagian folikel rambut. Kelebihan keratin ini kemudian akan membentuk komedo, berbentuk bintik berwarna hitam.
Saat bakteri menginfeksi komedo tersebut akan membentuk pustula, namun acne chin ini tidak hanya menyerang kucing dewasa saja. Kucing muda juga dapat terkena acne chin, baik karena pengaruh hormon atau jenis kelaminnya sehingga perlu diketahui penyebabnya.
1. Berasal dari Wadah Makanan
Penyebab jerawat pada kucing dapat timbul dari mana saja, salah satunya juga dapat timbul dari pemilihan wadah makanannya. Terlebih jika wadah makanan yang digunakan berasal dari bahan plastik, banyak peneliti tidak menyarankan untuk menggunakan wadah makan plastik.
Walau banyak orang memilih plastik karena dari segi efektif dan efisien, selain memiliki harga murah dan mudah dibersihkan. Namun juga terdapat beberapa faktor lain mengapa sangat tidak dianjurkan menggunakan wadah berbahan dasar plastik sebagai tempat makanan.
Bahan plastik sendiri walaupun terlihat efisien namun memiliki daya ketahanan cukup rendah, sehingga rawan terjadinya goresan. Goresan ini dapat menjadi saran kuman dan bakteri, sehingga dapat menjadi salah satu penyebab jerawat pada kucing saat makan.
2. Menggosok Dagu
Kegiatan menggosok dagu sendiri sering dianggap enteng oleh pemilih hewan tersebut, karena ketika hewan ini menggosokkan dagunya merupakan pertanda bahwa ia sedang memberikan tanda terhadap wilayahnya. Sehingga tidak dapat ditempati oleh hewan lain.
Namun kegiatan menggosokkan dagu pada sisi tembok maupun barang terlalu sering juga dapat menjadi salah satu penyebab jerawat pada kucing, hal ini timbul karena ketika sedang menggosokkan dagunya pada beberapa tempat, tidak tahu apakah tempat bersih atau kotor.
Selain itu didalam dagu juga memiliki kelenjar khusus yang mampu mengeluarkan aroma khas, jika kelenjar ini terluka akibat terlalu sering menggosokkan dagu dapat menjadi jalan bagi bakteri memasuki kulit. Akibatnya dapat menimbulkan acne chain di sekitar dagunya.
3. Tingkat Stress
Bukan hanya manusia saja yang dapat mengalami stress, hewan juga dapat mengalami stress akibat tempat maupun perlakuan kurang nyaman. Stress pada hewan sendiri, juga dapat menjadi salah satu penyebab timbulnya jerawat pada kucing sehingga wajib diperhatikan.
Ketika kucing mengalami stress, maka hormon adrenalis serta kortisolnya ikut bereaksi sehingga melepaskan terlalu banyak kandungan kedalam aliran darah. Jika dibiarkan maka hal tersebut mampu mengakibatkan kelenjar minyak melakukan produksi secara berlebih.
Karena memiliki produksi minyak berlebih, akan mengakibatkan lebih mudah terinfeksi bakteri. Terlebih pada bagian kulit di sekitaran dagu, sehingga menyebabkan adanya acne chain disana.
Acne chin sering dianggap remeh namun sebagai pemilik Anda perlu memperhatikannya, karena jika dibiarkan dapat menimbulkan bisul. Salah satu langkahnya adalah dengan mengetahui berbagai penyebab jerawat pada kucing.